Top One | Saling Menunjukkan Performa Terbaiknya


Pada malam minggu kemarin (23/01) kantor Al-Sighor bergetar, bukan karna gempa bukan karna bulldozer, akan tetapi karna disana diadakan perlombaan yang bernama DJ Al-Sighor.

Sudah menjadi ketentuan, dimana ada perlombaan pasti ada yang namanya menang dan kalah. Hal tersebut berlaku untuk seluruh perlombaan, masa ada perlombaan tiada pemenang? Atau tiada yang kalah? Itu namanya mimpi.

Dalam lomba DJ Al-Sighor, yang mana setiap kawajib mendelegasikan 2 anaknya untuk mengikuti
perlombaan tersebut sehingga menambah hawa persaingan antar kamar dan Duta Al-Sighor yakin
setiap kamar mendelegasikan anak-anaknya yang terbaik dan melatih mereka semaksimal mungkin karna pada tahun sekarang yang namanya lomba dipondok persantren Mambaus Sholihin ini bisa dibilang jarang bahkan langka.

Perlombaan DJ Al-Sighor tersebut dimulai setelah proses pembelajaran Diniyah usai dan molor sampai setengah jam karna adanya faktor x yang mengganggu sehingga perlombaan tidak bisa dimulai sesuai jadwal yang telah ditenttukan oleh panitia DJ Al-Sighor.

Selama pertandingan berlangsung, setiap peserta memunjukkan setiap kebolehannya dalam ber-da’i
diatas penggung, setiap peserta mempunyai ciriciri dan kostum khasnya masing-masing. Seperti
yang dibawakan oleh semua peserta dari kamar ALI yang kostumnya seperti baju adat salah satu daerah dipulau sumatra sana.

Lomba berlangsung sekitar 2 jam-an lamanya, dan dalam kurun waktu tersebut juga para juri berfikir secara keras untuk menentukan pemenang dalam lomba DJ AL-Sighor ini, karna penampilan dari setiap peserta bagus-bagus sehingga cukup sulit untuk memilih siapa pemenangnya. Akan tetapi yang namanya juri harus bisa memilah-milih peserta terbaik dari peserta yang baik-baik, sehingga setelah melalui proses pengkajian dan penelitian maka ditetapkan bahwa saudara Minhajul Abidin peserta perwakilan dari kamar Abu Bakar As-Shiddiq berhak menyabet gelar juara 1 lomba DJ Al-Sighor pada tahun ini, untuk juara 2 dan 3 diraih oleh saudara M. Syamsul Rizal peserta perwakilan dari kamar Utsman Bin Affan dan saudara Abdullah Faqih peserta perwakilan dari kamar Ali Bin Abi Thalib.





Labels: Informasi, Perlombaan

Thanks for reading Top One | Saling Menunjukkan Performa Terbaiknya. Please share...!

Comments
0 Comments

0 Comment for "Top One | Saling Menunjukkan Performa Terbaiknya"

Back To Top